Anggota DPRD Medan Rommy Van Boy Sumbang Satu Ekor Sapi Kurban untuk Warga Sari Rejo

Anggota DPRD Kota Medan, Rommy Van Boy menyumbangkan seekor sapi sebagai hewan kurban untuk warga Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia.

Editor: Admin
Rommy Van Boy Sumbang Satu Ekor Sapi Kurban untuk Warga Sari Rejo. (foto/ist)
MEDAN - Anggota DPRD Kota Medan, Rommy Van Boy menyumbangkan seekor sapi sebagai hewan kurban untuk warga Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia.

Sapi kurban yang disumbangkan oleh anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Kota Medan ini diserahkan kepada Panitia Kurban STM Ikmas, Jalan Antariksa Gang Pipa IV Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia.

Selanjutnya, panitia melakukan penyembelihan hewan kurban sumbangan Rommy Van Boy tersebut pada hari Sabtu, (7/6/2025). Penyembelihan hewan kurban itu disaksian langsung oleh Rommy Van Boy bersama tim dan kader Pemuda Pancasila se Kecamatan Medan Polonia. 

"Sapi kurban ini memang sudah kami siapkan untuk disumbangkan kepada warga di Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia pada Iduladha 1446 Hijriah," ujar Rommy Van Boy menjawab sejumlah wartawan di sela penyembelihan kurban.

Lebih lanjut Rommy menjelaskan, kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan pihaknya sesuai instruksi dari Pimpinan Daerah (PD) Partai Golkar Kota Medan.

"Ini juga sebagai bukti kepedulian dan kontribusi Partai Golkar di tengah-tengah masyarakat," jelas Ketua Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila (PAC-PP) Medan Polonia yang didamping Sekjen, Amiunrasid.

Nantinya, sebut Pimpinan Kecamatan (PK) Golkar Medan Polonia ini, pendistribusian daging kurban tersebut akan dipercayakan kepada Panitia Kurban STM Ikmas.

"Semoga, daging kurban ini bermanfaat dan menjadi berkah bagi masyarakat yang menerimanya," sebut satu-satunya Etnis Tamil yang menjadi anggota DPRD Kota Medan ini. 

Sementara itu, panitia Kurban STM Ikmas dan masyarakat yang menyaksikan penyembelihan hewan kurban tersebut mengapresiasi sekaligus mengucapkan terima kasih atas kepedulian Rommy Van Boy kepada masyarakat.[rasid]

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com